Saturday, April 30, 2011

PKS Minta Arifinto tidak ke DPR Lagi

20110429 091253 tifa2 PKS Minta Arifinto tidak ke DPR Lagi

Foto : MI/Susanto/ip

JAKARTA: Mantan Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Tiffatul Sembiring menegaskan bahwa Arfinto sudah pasti diberhentikan dari keanggotaan di DPR. Ia pun mengatakan bahwa kehadiran Arifinto di DPR beberapa hari lalu hanya untuk mengambil barang, dan ke depannya Arifinto sudah dihimbau untuk tidak ke DPR lagi.

Bukan (tidak jadi mundur), itu kan sudah nyatakan diri mundur depan publik. Ini kan lagi reses (ke DPR) dia ambil barang. Dia sudah diminta teman-teman (PKS) supaya tidak tampil di DPR lagi, ujar Menteri Komunikasi dan Informatika tersebut di Istana Negara Jakarta, Jumat (29/4).

Ia menegaskan bahwa Arifinto sudah mundur, hanya menunggu proses administrasi semata yang saat ini sedang diproses di DPP PKS. Itu prosedur adminstrasi supaya penggantinya nanti bisa gantikan dia. Kalau tidak bagaimana penggantinya mendapatkan kepastian secara administratif dan hukum, jelasnya.

Arifinto tertangkap kamera fotografer Media Indonesia saat sedang menonton video porno di ruang Rapat Paripurna DPR. Terkait hal itu, Arifinto menyatakan mundur dari keanggotaan DPR periode 2009-2014 pada 11 April 2011.